Game Viral TikTok yang Seru Untuk Dimainkan

Ppdbkepri.id – Game viral TikTok merupakan permainan khusus yang dipersembahkan untuk pengguna TikTok. TikTok menjadi salah satu platform media sosial paling populer di dunia. Sebab didalamnya terdapat ratusan ribu video terbaru setiap harinya.

Aplikasi dengan sajian konten video pendek ini memang sangat menarik untuk dijadikan sarana hiburan maupun mencari informasi. Melalui aplikasi tersebut Anda juga bisa mendapatkan informasi game viral TikTok yang sangat seru untuk dimainkan.

Game Viral TikTok yang Seru

Daftar Rekomendasi Game Viral TikTok

TikTok bukan hanya sekedar platform untuk menghadirkan konten video musik dan tarian. Seiring dengan perkembangannya, aplikasi ini mulai banyak digunakan untuk membuat konten promosi bisnis, konten edukatif, entertainment, hingga tentang permainan seru dan mengasyikkan.

Berikut beberapa rekomendasi game viral TikTok yang perlu Anda ketahui, di antaranya:

1. Fail Run

Game Fail Run patut Anda coba untuk dimainkan. Fail Run juga sering disebut sebagai game letoy karena karakter dalam permainan ini gerakannya lambat sehingga cukup menguji kesabaran para pemainnya. Game letoy merupakan permainan arcade mobil yang bisa Anda unduh melalui Play Store dan dimainkan di Android.

Namun meskipun di awal permainan lambat, nanti karakter letoy tersebut masih bisa digantikan setelah para pemain mencapai level lebih tinggi dari sebelumnya. Fail Run menjadi salah satu permainan yang cukup menguji kesabaran dan worth it untuk dimainkan.

Fail Run memiliki konsep sangat sederhana seperti endless run namun tersedia di garis akhir. Pemain harus mengendalikan karakter dan berlari hingga finish. Tantangan yang harus dihadapi adalah karakter pemain tidak berperilaku normal karena semua bagian tubuhnya lemas tak bertenaga sehingga sering disebut letoy.

2. Blood Bastards

Game Blood Bastard banyak diminati oleh para pemain pria karena cukup memacu adrenalin tinggi. Jenis permainan ini berupa laga atau pertarungan yang mengadopsi cara berperang di abad pertengahan.

Anda akan menemukan senjata sederhana seperti yang digunakan oleh orang-orang zaman dahulu. Mulai dari kapak, pisau, pedang, dan palu. Dalam game viral TikTok yaitu tarung 2D ini, para prajurit akan saling berhadapan menghadapi duel brutal dan tak wajar.

Terdapat tiga jenis mode dalam permainan ini. Pertama, cerita yang mengharuskan pemain menghadapi musuh yang semakin naik levelnya maka semakin sulit. Kedua, mode gelombang di mana para pemain harus terus bertarung melawan musuh selama yang bisa dilakukan. Ketiga, mode multiplayer untuk adu duel dengan pemain lain.

3. Scream Go Hero

Sesuai namanya, game satu ini dilakukan dengan cara berteriak sekencang-kencangnya sekuat tenaga agar bisa menjalankan permainan dengan maksimal. Salah satu hal menarik pada aplikasi adalah karakter lucu dan ekspresi saat berteriak sehingga cocok dibawa ke dalam game TikTok.

Agar bisa bermain, maka Anda harus menggunakan microphone smartphone sehingga karakter yang dimainkan dapat melompati berbagai benda untuk menghindari jurang maut. Pemain juga dapat menyesuaikan sensitivitas mikrofon agar bisa melompat dengan tepat dan mengumpulkan sebanyak mungkin poin.

Dalam permainan ini, para pemain akan berperan sebagai ninja kecil dan menggerakannya melalui perintah suara. Anda hanya perlu mengatur waktu lompatan agar bisa terhindar jatuh ke dalam lubang jurang.

4. Guts and Glory

Game viral di Tiktok yang juga sangat direkomendasikan untuk Anda coba mainkan adalah Guts and Glory. Game petualangan ini memiliki genre petualangan dengan sepeda yang disimbolkan dengan seorang ayah membonceng anaknya sebagai karakter utamanya.

Dalam permainan ini, kesabaran para pemain sangat diuji karena harus melewati tantangan ekstrim. Terlebih lagi karakter pemain utama dalam permainan ini sangat lambat dan tidak bertenaga. Belum lagi dengan adanya kerusakan fisik yang memberi kesan ekstrem seperti bagian tubuh terpotong hingga keluar darah berceceran.

Tantangan yang harus dihadapi dalam game video simulasi 3D ini pun cukup beragam. Mulai dari menavigasi jalur balapan untuk menghindari jebakan serta bagaimana memilih kendaraan yang tepat. Jebakan yang harus dihadapi pun tidak mudah yakni berupa gergaji mesin, ranjau darat, hingga paku.

5. Unfair Mario

Unfair Mario sekilas mirip seperti permainan Super Mario yang memang terkenal seru dan mudah untuk dimainkan. Perbedaannya, Unfair Mario jenis tantangannya lebih rumit karena rintangan yang ada bisa muncul tiba-tiba meskipun di lokasi aman.

Rintangan yang datang dan tidak bisa diprediksi ini menjadi tantangan menegangkan dari game ini. Konten viral di Tiktok berupa ekspresi kecewa dan jengkel pada saat gagal melewati rintangan maupun perjuangan ketika pemain mencapai level tertinggi.

Dalam permainan ini, para pemain diminta untuk menemukan bendera hijau sebagai garis finishnya dan dinyatakan menang jika berhasil menyentuh bendera tersebut. Namun, tantangan untuk menuju garis tersebut tentu tidak mudah. Banyak jebakan seperti tanah amblas, duri, musuh hidup, dan lainnya.

6. Pico Park

Game Pico Park baru-baru ini viral dan gempar di TikTok karena sangat menyenangkan untuk dimainkan. Game ini bisa dimainkan bersama-sama teman secara online. Jenis game viral TikTok yang dirilis sejak tahun 2016 ini adalah permainan puzzle aksi multiplayer lokal kooperatif.

Pico Park bisa dimainkan untuk 2-8 pemain dan bisa dimainkan melalui perangkat Windows atau Microsoft. Meskipun sudah dirilis sejak lama, namun game ini baru viral di tahun ini. Selain penuh tantangan, game ini juga bisa menjadi hiburan untuk dimainkan bersama teman-teman.

Daftar permainan game viral TikTok di atas patut Anda coba karena selain seru dan menyenangkan, tentu bisa menjadi hiburan tersendiri. Apalagi jika bisa bermain battle bersama teman agar permainan menjadi lebih menarik.

Baca Juga